Jeneponto-Aliefmedia.id- Berlokasi di jln Pahlawan, kelurahan Empoang, kecamatan Binamu Jeneponto, Sat binmas polres Jeneponto yang di pimpin oleh Kbo Ipda Tengku Abdul Rahman, kanit binkamsa Aiptu Suparman, Kaurmintu Aipda Mujianto,kanit bhabinkamtibmas Bripka Ridwan, melaksanakan binluh di Bank Bri dan Bank Mandiri, Kamis (20/1/2022).
Dalam kegiatan tersebut, kbo binmas Ipda Tengku Abdul Rahman mengajak karyawan Bank BRI dan Bank Mandiri untuk selalu mengingat para nasabah yang akan bertransaksi untuk mematuhi protokol kesehatan saat berada di area perbankan seperti mencuci tangan,menjaga jarak dan menggunakan masker.
Ipda Tengku mengajak serta bagi masyarakat yang menjadi nasabah yang belum mengikuti vaksin agar segera melakukan vaksinasi di puskesmas terdekat atau bisa langsung ke klinik polres jeneponto guna memutus rantai penyebaran covid19.